DBASIA Network

Vettel Dapat Dukungan Luar Biasa dari Fan Saat Menang di GP Singapura

DBasia.news –  Dukungan yang luar biasa dari penggemar Formula 1 (F1) memberi Sebastian Vettel dukungan yang sangat kuat untuk mengklaim kemenangan pertamanya selama lebih dari satu tahun pada lomba putaran ke-15 musim 2019, GP Singapura, Minggu (23/09) malam WIB.

Mengaspal di Sirkuit Jalan Raya Marina Bay, Vettel mengasapi rekan setimnya sekaligus peraih pole position, Charles Leclerc.

Strategi Ferrari menginstruksikan Vettel masuk pitstop satu lap lebih cepat ketimbang Leclerc terbukti sangat berperan dalam kemenangan yang diraih eks Red Bull Racing itu.

Vettel memang sangat membutuhkan kemenangan. Karena kali terakhir ia merasakannya pada GP Belgia tahun 2018. Plus ia juga menjalani lomba buruk di home race Ferrari, GP Italia beberapa waktu lalu.

Setelah balapan GP Singapura, Vettel mengungkapkan dukungan dari penggemar telah memberinya kekuatan yang luar biasa dan kepercayaan diri.

Vettel juga mengakui bahwa beberapa pekan terakhir, ia merasakan periode sangat sulit. Tapi ia mendapat banyak surat dan pesan dari fans yang membuatnya bersemangat lagi.

“Saya mendapatkan banyak energi pada beberapa pekan terakhir hanya dari pesan yang saya dapat dari fan di seluruh dunia. Dari orang-orang yang sudah sangat lama saya kenal, utamanya fans,” kata Vettel.

“Orang-orang menceritakan kisah mereka masing-masing saat semua berjalan tidak baik. Jadi itu memberikan saya kekuatan dan rasa percaya diri. Semua itu saya tumpahkan ketika sedang berlomba,” tambahnya.

Pada kesempatan ini, Vettel turut memuji Leclerc. Dia mengakui bahwa rekan setimnya merupakan pembalap yang sangat kuat dan layak meraih kemenangan pada dua lomba terakhir.

“Tapi sisi lain, saya juga percaya, kami hannya harus melakukan pekerjaan ini dan cepat atau lambat, semua akan sesuai harapan (meraih kemenangan),” juara dunia F1 empat kali ini melanjutkan.

Berkat kemenangan Vettel di GP Singapura 2019, maka Ferrari selalu menang pada tiga lomba terakhir. Sayangnya tren positif Ferrari datang terlambat. Karena kini Lewis Hamilton dari Mercedes sudah sangat nyaman di puncak klasemen.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?