DBASIA Network

Sirkuit Red Bull Kenangan Terindah Bagi Para Kru Mercedes

DBasia.news – Kenangan manis Lewis Hamilton dan para kru Mercedes di GP Austria tidak akan bisa dilupakan begitu saja. Balapan yang digelar di Sirkuit Red Bull itu membawa moment yang terindah karena mendapat capaian yang manis.

Pasalnya pada sesi kualifikasi GP Austria, kru Mercedes berhasil membuat keajaiban besar. Mereka dapat memperbaiki kerusakan mobil Hamilton hanya dalam tempo 3,5 jam.

Padahal kecelakaan yang dialami Hamilton tergolong parah. Namun dengan sigap seluruh kru Mercedes berhasil mengembalikan kondisi mobil seperti keadaan semula.

“Terdapat banyak pekerjaan untuk menyiapkan mobil dan dalam kasus Hamilton, dia melakukan banyak kerusakan di bagian rangka, sebenarnya hanya kerusakan kosmetik, tetapi kerusakan ini tidak dapat diperbaiki di lapangan. Jadi kita harus membangun ulang mobilnya dari nol pada Sabtu pagi,” tutur Direktur Teknis Mercedes, Mike Elliott, dikutip dari formula1.com.

Atas kinerja mereka, Elliott memberikan apresiasi setinggi-tingginya. Elliot bahkan memuji seluruh kru Mercedes, mengingat sangat sulit membangun mobil dari awal dalam waktu singkat.

“Jadi mobilnya dibuat dari nol, menyesuaikan dengan mesin, gearbox, dan semua suspensi, serta seluruh sistem mobil yang terpasang disekitar rangka, semua harus dipasang dan mekanik berhasil melakukannya dalam waktu tiga setengahjam di Sabtu pagi. Hal ini merupakan pencapaian mengagumkan dan semua pujian di berikan kepada mereka karena mampu membawa kami kembali ke FP2,” jelas Elliott.

“Keuntungan masuk ke FP2 adalah kamu bisa memastikan settingan pada mobil Hamilton benar, keseimbangannya benar dan dia juga senang karena mobilnya tepat waktu untuk dikendarai,” tutup Elliott dengan perasaan bangga.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?