DBasia.news – Sergio Perez percaya dengan keputusan Red Bull melakukan pitting kedua kalinya di Grand Prix Styrian merupakan hal yang benar dilakukan, meski harus mengorbankan posisi ketiga.
Ketika Perez melakukan pemberhentian pertama di Lap 26, Dia berada di depan Valtteri Bottas. Namun akibat adanya mur roda kiri-belakang yang lengket, membuatnya kehilangan beberapa detik di pit lane. Hal tersebut membuat Bottas berhasil menyalip Perez.
Namun, tim Red Bull bertaruh dengan melakukan perhentian kedua meski terlambat. Tim memanfaatkan set ban medium cadangan Perez, tetapi hal tersebut tidak cukup karena dia sudah kehabisan lap.
“Menurut saya hal itu adalah hal yang benar untuk dilakukan. Kami berusaha mengejarnya dan untungnya kami memiliki ban yang sangat mirip. Saya pikir itu layak untuk dicoba,” ungkap Perez dikutip dari Crash.
“Sayangnya saya terdapat beberapa kendala dan jadi terlambat setengah detik untuk bisa menyusul. Ini sedikit memalukan, kami sedikit lama di pit stop,” lanjutnya.
-
Lewis Hamilton Akhirnya Mengakui Kehebatan Mobil Dari Red Bull
-
Max Verstappen Dianggap Arogan dan Kurang Bersyukur
-
Charles Leclerc Jadi Lebih Termotivasi Usai Dijatuhi Penalti Grid di F1 GP Arab Saudi 2023
-
Charles Leclerc Alami Nasib Buruk Jelang GP F1 Arab Saudi
-
Martin Brundle Nilai Mercedes Sedang Tidak Baik-baik Saja