DBASIA Network

Pebulu Tangkis Berprestasi di Kejuaraan Dunia Dapat Bonus

Dheva Anrimusthi

DBasia.news –  Apresiasi kepada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang baru saja merebut medali emas Kejuaraan Dunia 2019 diberikan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga. The Daddies diberi kucuran bonus sebesar Rp 240 juta.

Bonus tersebut diberikan langsung Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, di pelataran Gedung Kemenpora, Senayan, Jakarta, Rabu (28/8). Imam mengaku senang kare cabang olahraga bulu tangkis terus melanjutkan tradisi juara.

“Saya bersyukur, kabar baik tak henti-hentinya datang dari dunia olahraga. Tidak diragukan lagi bahwa bulu tangkis adalah salah satu olahraga yang mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Indonesia,” ujar Imam.

“Pencapaian ini diharapkan dapat menjadi evaluasi bersama untuk seluruh tim bulutangkis Indonesia agar ke depannya dapat tampil lebih baik lagi. Apapun hasil yang diraih, Indonesia bangga atas perjuangan para patriot olahraga,” sambungnya.

Tak hanya Ahsan/Hendra, peraih medali perunggu Kejuaraan Dunia 2019 yakni yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu turut mendapat bonus. Keduanya mendapat Rp 48 juta.

Kontingen para bulu tangkis Indonesia yang juga tampil di Kejuaraan Dunia turut mendapat bonus. Nominalnya tak berbeda dengan Ahsan/Hendra.

Berikut daftar penerima bonus dari Kemenpora:

Pemain Bulu Tangkis:

1. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (emas): Masing-masing Rp 240 juta

2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (perunggu): Masing-masing Rp 48 juta

3. Greysia Polii/Apriyani Rahayu (perunggu): Masing-masing Rp 48 juta

Para-Bulu Tangkis:

1. Dheva Anrimusthi [tunggal putra SU5] (emas): Rp 250 juta

2. Leani Ratri Oktila [tunggal putri SL4] (emas): Rp 250 juta

3. Hary Susanto/Leani Ratri Oktila [ganda campuran SL3-4-SU5] (emas): Masing-masing Rp 240 juta

4. Dheva Anrimusthi/Hafizh Briliansyah [ganda putra SU5] (emas): Masing-masing Rp 240 juta

5. Suryo Nugroho [tunggal putra SU5] (perak): Rp 100 juta

6. Leani Ratri Oktila/Khalimatus Sa’diyah [ganda putri SL3-4-SU5] (perak): Masing-masing Rp 96 juta

7. Fredy Setiawan [tunggal putra SL4] (perunggu): Rp 50 juta

8. Khalimatus Sa’diyah [tunggal putri SL4] (perunggu): Rp 50 juta

9. Ukun Rukaendi [tunggal putra SL3] (perunggu): Rp 50 juta

10. Ukun Rukaendi/Hary Susanto [ganda putra SL3-4] (perunggu): Masing-masing Rp 48 juta

Pelatih Bulu Tangkis:

1. Herry Iman Pierngadi: Rp 120 juta

2. Aryono Miranat: Rp 24 juta

3. Eng Hian: Rp 24 juta

Pelatih Para-Bulu Tangkis:

1. M. Nurrochman: Rp 120 juta

2. Imam Kunantoro: Rp 120 juta

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?