DBasia.news – Kimi Raikkonen mengendarai mobil tim barunya Alfa Romeo untuk Formula 1 2019 pada sesi promotional day di sirkuit tes milik Ferrari, Fiorano, Kamis (14/02).
Sesuai regulasi, semua tim memang berhak menurunkan mobil terbaru tim pada sesi promotional day. Tapi sesi ini hanya dibatasi 100 km.
Praktis warna mobil geberan Raikkonen benar-benar berubah drastis ketimbang mobil tim Sauber musim lalu.
Tim mengkombinasikan warna livery hitam dan merah dengan gaya casino. Untuk diketahui mobil tim di F1 2018, masih dominan warna putih.
Kehadiran pembalap sekaliber Raikkonen diharapkan bisa mengangkat prestasi Sauber di F1 2019. Musim lalu, tim mulai menunjukkan perkembangan signifikan.
Duet Charles Leclerc dan Charles Leclerc sukses mengantarkan Sauber menempati posisi delapan klasemen dengan torehan 48 poin.
Menariknya sosok Leclerc merupakan pembalap yang mengisi pos Raikkonen di Ferrari. Adapun tim Alfa Romeo baru melakukan launching secara resmi mobil tim pada 18 Februari.
-
Hengkang Dari McLaren, CEO Red Bull Sedih Mendengar Situasi Ini
-
Eks Promotor F1 Ini Dukung GP Monako Tetap Di Kalender F1
-
Mick Schumacher Masih Bisa Pakai Sasis Yang Rusak Usai Crash Di Jeddah
-
Eks Bos Honda F1 Resmi Gabung Red Bull Powertrains
-
Juan Pablo Montoya: Pandangan Soal Pebalap Kedua Kini Sudah Berubah