DBasia.news – Tim Williams F1 akan bermain aman di Bahrain akhir pekan nanti setelah kekurangan pasokan suku cadang untuk berlaga di seri kedua balapan Formula 1 2019.
“Ini bukan lah situasi yang mudah juga dari sudut pandang pebalap karena kami akan memiliki keterbatasan di suku cadang dan segala hal,” kata pembalap Williams, Robert Kubica.
Tim mantan juara itu finis di posisi buncit klasemen konstruktor pada musim lalu kemudian mengawali musim 2019 dengan dirundung sejumlah masalah ketika mereka terlambat merampungkan mobil balap mereka sehingga melewatkan dua hari di tes pramusim.
Dengan keterbatasan suku cadang, pebalap pun akan berada di posisi yang sulit.
Kubica, yang kembali turun membalap di Formula 1 musim ini setelah delapan tahun memulihkan diri dari cedera karena kecelakaan reli, mengakui jika tim yang bermarkas di Inggris itu sedang melakukan yang terbaik yang mereka bisa untuk musim ini.
-
Hengkang Dari McLaren, CEO Red Bull Sedih Mendengar Situasi Ini
-
Eks Promotor F1 Ini Dukung GP Monako Tetap Di Kalender F1
-
Mick Schumacher Masih Bisa Pakai Sasis Yang Rusak Usai Crash Di Jeddah
-
Juan Pablo Montoya: Pandangan Soal Pebalap Kedua Kini Sudah Berubah
-
Fernando Alonso Sempat Berpikir Untuk Tantang Hamilton Di GP Qatar