DBasia.news – Formula 1 telah memperbarui kontraknya dengan Circuit de Barcelona-Catalunya untuk Grand Prix Spanyol hingga 2026, demikian diumumkan pada Jumat, dikutip dari Reuters.
F1 mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa sebagai bagian dari perjanjian baru, perbaikan trek dan fasilitas akan dilakukan menjelang balapan musim depan pada 22 Mei 2022.
Perbaikan akan mencakup peningkatan dan perbaikan yang berkaitan dengan rencana keberlanjutan sirkuit, tambah pernyataan itu.
“Saya ingin berterima kasih kepada promotor dan pihak berwenang atas antusiasme dan komitmen mereka untuk mempertahankan Formula 1 di Barcelona…,” kata kepala eksekutif F1 Stefano Domenicali.
MotoGP, balap motor kelas utama, juga memperbarui perjanjiannya dengan sirkuit hingga 2026.
Dikatakan bahwa kontrak baru menjamin balapan GP Catalan mendapat tempat di kalender 2022 dan “mengonfirmasi minimal dua acara lagi yang akan diadakan antara 2023 dan 2026”.
-
Lewis Hamilton Akhirnya Mengakui Kehebatan Mobil Dari Red Bull
-
Max Verstappen Dianggap Arogan dan Kurang Bersyukur
-
Charles Leclerc Jadi Lebih Termotivasi Usai Dijatuhi Penalti Grid di F1 GP Arab Saudi 2023
-
Charles Leclerc Alami Nasib Buruk Jelang GP F1 Arab Saudi
-
Martin Brundle Nilai Mercedes Sedang Tidak Baik-baik Saja