DBasia.news – Scuderia Ferarri memulai awal musim di F1 2022 sebagai penantang gelar juara. Tetapi mantan pembalap Ferrari, Felipe Massa, pesimis dengan peluang Ferrari dengan peluang Ferarri untuk mendapatkan gelar juara di musim ini.
Ferrari gagal meneruskan performa apik mereka pada awal musim ini. Dalam beberapa balapan terakhir, Ferrari justru lebih sering melakukan kesalahan teknis yang memengaruhi hasil akhir balapan.
Massa senang melihat Ferrari bisa kembali bersaing pada musim ini. Mantan pembalap asal Brasil itu puas dengan penampilan Ferrari yang sangat impresif pada awal musim ini.
“Senang melihat Ferrari kembali bertarung. Ini jelas untuk semua orang,” ungkap Massa, dilansir dari Grand Prix 247, Rabu (10/8/2022).
“Untuk F1, sangat menarik melihat Ferrari kembali memenangkan balapan dan berjuang untuk kejuaraan terutama di awal musim,” imbuhnya.
Namun, Massa sangat menyayangkan, kegagalan Ferrari konsisten tampil apik. Ferrari justru kerap melakukan kesalahan dalam beberapa balapan terakhir.
“Sayangnya, begitu banyak keputusan buruk dan masalah keandalan terjadi tahun ini yang membuat Ferrari tidak berjuang untuk kejuaraan,” sambungnya.
“Ferrari telah kehilangan banyak balapan, banyak kemenangan karena itu. Kesalahan strategi menghabiskan banyak poin dan itu memalukan karena melihat Ferrari bertarung setidaknya sampai akhir kejuaraan, ini pasti sudah selesai,” pungkas Masssa.
-
Lewis Hamilton Akhirnya Mengakui Kehebatan Mobil Dari Red Bull
-
Max Verstappen Dianggap Arogan dan Kurang Bersyukur
-
Charles Leclerc Jadi Lebih Termotivasi Usai Dijatuhi Penalti Grid di F1 GP Arab Saudi 2023
-
Charles Leclerc Alami Nasib Buruk Jelang GP F1 Arab Saudi
-
Martin Brundle Nilai Mercedes Sedang Tidak Baik-baik Saja