DBASIA Network

Aturan Baru akan Diterapkan F1 pada 2020

DBasia.news –  Ajang balapan F1 akan menggunakan peraturan baru musim 2020 dan 2021. Federasi Otomotif Internasional (FIA) teleh menyetujui beberapa peraturan tersebut.

Seluruh tim juga akan dilarang menutupi garasi dan mobil selama pengujian musim dingin tahun depan. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan membuat balapan ini lebih menarik untuk media dan penggemar.

Dalam beberapa tahun terakhir, F1 berusaha memperluas cakupan siaran pengujian pramusim. Pada tahun 2020, F1 akan menyiarkan enam hari pengujian secara langsung melalui layanan berlangganan untuk menarik hati penggemar.

Selain itu, F1 akan kembali menggunakan bendera kotak-kotak sebagai tanda berakhirnya balapan pada 2020 nanti. Itu artinya F1 tidak akan kembali menggunakan panel cahaya sebagai penanda berakhirnya balapan.

Panel cahaya digunakan selama perlombaan musim 2019. Namun kesalahan sistem di Jepang yang menunjukkan bendera lebih awal membuat balapan terpotong satu lap. Kejadian ini kemudian menjadi bahan evaluasi dan diputuskan kembali menggunakan bendera tradisional sebagai penanda akhir balapan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?