DBASIA Network

Zohri Ingin Lanjutkan Pendidikan

Lalu Muhammad Zohri


DBasia.news –  Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, ingin melanjutkan pendidikan setelah lulus SMA. Zohri mengungkap niatnya untuk kuliah di jurusan olahraga.

Zohri mengaku terinspirasi dari sosok Muhammad Fadlin. Selain berkarier, sebagai atlet, Fadlin juga tetap melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah dan kini menjabat sebagai asisten pelatih PB PASI.

Terkait jurusan dan tempat kuliah, Zohri sudah menentukan pilihan. Jika sesuai rencana pelari berusia 18 tahun itu akan melanjutkan pendidikan di Lombok.

“Insya Allah saya akan kuliah nanti. Tapi di Lombok seperti Bang Fadlin. Mungkin beberapa kali dalam satu bulan ke sana. Selain itu, lebih dekat dengan keluarga juga, jadi sesekali bisa pulang (kampung),” ujar Zohri.

“Insya Allah di IKIP Mataram. Dulu Bang Fadlin dan semua senior kuliah di sana. Saya inginnya ambil di jurusan (pendidikan) olahraga, sambungnya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?