DBasia.news – Pimpinan proyek Yamaha yaitu Takahiro Sumi percaya diri timnya bisa tampil lebih kompetitif di musim 2020 mendatang. Seluruh kru telah bekerja keras untuk mendesain motor berkualitas pada libur musim dingin.
Performa Yamaha di musim 2019 lalu memang tergolong mengecewakan. Mereka harus kalah saing dari dua tim rival yaitu Ducati dan Honda. Merasa tidak ingin kepahitan tersebut terulang lagi, Yamaha rela menggelontorkan dana selangit untuk membenahi kelemahan motor pada jeda antar musim. Hasilnya memang belum terbukti secara langsung pada balapan yang sesungguhnya.
Akan tetapi, performa Yamaha pada tes pramusim sudah begitu menjanjikan. Berdasarkan pengamatannya itu, maka Sumi yakin Yamaha dapat berbicara banyak pada perjalanan musim 2020.
“Ketika di awal musim kemarin, kami benar-benar merasa gugup. Beruntung kami akhirnya berhasil memenangkan balapan di Assen (MotoGP Belanda 2019). Kami sebenarnya selalu mencoba untuk meningkatkan tenaga mesin kami,” ucap Sumi saat diwawancara oleh media setempat.
“Akan tetapi, di MotoGP 2019 tim lain seperti Honda justru mampu mencapai kecepatan Ducati, dan KTM juga semakin cepat. Hal tersebut membuktikan Yamaha bergerak lamban ketimbang yang lain dan itu membuat kedua pembalap kami menjadi kesulitan,” pungkasnya sekali lagi.
Sumi berharap bahwa semua pebalapnya juga dalam kondisi maksimal pasca jeda Virus Corona. Pihaknya akan membantu semaksimal mungkin supaya motor tetap dapat dikendarai dengan cepat.