DBASIA Network

Yamaha Bertekad Perbaiki Performanya Di Sirkuit Algarve

DBasia.news – Bos Yamaha, Massimo Meregalli, mengharapkan timnya meraih hasil positif di MotoGP Portugal sebab baru sekali naik podium di empat balapan awal MotoGP 2022.

Seperti yang sudah diketahui, tim pabrikan Yamaha memang belum mampu menorehkan hasil maksimal dari empat seri MotoGP 2022 yang telah mereka lalu. Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli pun sampai saat ini tak kunjung memperlihatkan performa terbaik mereka.

Bahkan, pada dua perlombaaan terakhir di Termas de Rio Hondo dan Circuit of The Americas (COTA), pabrikan asal Jepang itu meraih hasil yang cukup buruk. Quartararo hanya mampu finis di urutan kedelapan dan ketujuh, sementara Morbidelli gagal finis di Argentina dan menempati P16 di Negeri Paman Sam.

Karena itulah, bos Yamaha, Massimo Meregalli, ingin kedua anak buahnya bisa menyabet podium di Eropa, yang dimulai dari seri MotoGP Portugal 2022. Ia optimis Quartararo dan Morbidelli mampu finis podium karena punya catatan positif di Sirkuit Algerve.

“Setelah dua balapan yang mengecewakan, kami telah berkumpul kembali. Ada pekerjaan yang harus dilakukan, jadi itulah yang akan kami fokuskan untuk memperebutkan podium di tanah Eropa,” kata Meregalli dilansir dari laman resmi tim.

“Portimao adalah trek yang bagus untuk Fabio dan Franky. Fabio memiliki kemenangan brilian tahun lalu di GP Portugal, dan Franky berdiri di podium di sini pada tahun 2020 sebelum cedera. Kami ingin mendapatkan hasil terbaik, dan kami merasa cukup positif bahwa itu bisa dilakukan selama kami bisa mendapat posisi awal yang bagus,” imbuhnya.

Pada musim lalu, Fabio Quartararo memang sukses membukukan kemenangan pada balapan pertama di Portugal, sedangkan Morbidelli finis keempat.

Jadi, bukan sesuatu yang mustahil bagi para pebalap Monster Energy Yamaha tersebut untuk bisa kembali mengulangi catatan positif mereka di seri MotoGP Portugal akhir pekan ini.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?