DBASIA Network

Tunggal Putra Tidak Patok Gelar Juara di Indonesia Open 2019

Jonatan Christie

DBasia.news –  Sektor tunggal putra tanah air melakukan manuver beberapa hari jelang Indonesia Open 2019. Jonatan Christie dkk. kini tak lagi dipatok target meraih gelar.

Target terbaru, tunggal putra hanya dipatok lolos ke semifinal. Perubahan ini tak lepas dari hasil undian yang kurang menguntungkan.

Berdasarkan hasil undian, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting menempati pool atas. Artinya, kedua pebulu tangkis andalan Indonesia itu kemungkinan akan berjumpa pada semifinal.

“Target saya semifinal. Di samping itu kami ingin menguji hasil karena belum pernah juara di Indonesia Open,” ujar pelatih tunggal putra Indonesia, Hendry Saputra.

“Terlepas dari hasil undian akan lawan siapa, targetnya semifinal untuk Jonatan dan Anthony. Memang tidak gampang, tetapi kalau sudah lolos semifinal, kami lihat bagaimana hasilnya,” sambungnya.

Pada Indonesia Open 2019, sektor tunggal putra akan menurunkan tiga wakil yakni Anthony, Jonatan, dan Tommy Sugiarto. Di babak pertama, Anthony bakal berjumpa wakil China, Lu Guangzu.

Sementara Jonatan ditantang wakil Denmark, Rasmus Gemke. Di sisi lain, Tommy yang berada di pool bawah langsung berhadapan dengan tunggal putra China, Chen Long.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?