DBasia.news – Kota Semarang, Jawa tengah tepatnya di Valente futsal kembali sukses menggelar event futsal bergengsi. Even bertajuk DB Asia MKKS Yougend Cup 2021 Semarang sukses digelar. Tim TS Berkah Solar FC sukses menjadi juara.
Kehadiran even DB Asia MKKS Yougend Cup 2021 Semarang merupakan ajang kompetisi antar klub futsal putra umum , U23, serta putri umum.
Event ini mendapat dukungan dari dari DBAsia.News, porta Berita Bola dan Olahraga Ter-Update di Indonesia. Ini menjadi komitmen dari DBAsia.News dalam mendukung perkembangan dunia futsal di Indonesia, termasuk di Kota Semarang.
Event ini diselenggarakan selama dua hari yaitu pada hari Sabtu – Minggu Desember 2021 yang di ikuti oleh beberapa tim putra dan putri, di antaranya sebagai berikut :
- Putra :
- PSG FC
- PBB FC
- PERGOLO PATI FC
- BIROWO FC
- COMEBACK FC
- GUNTUR FC
- REVOLVER FC
- YELLOW FC
- YOUTH FC
- BB YOUNG U-20 FC
- AKMAKO FC
- GERHANA MULYA FC
- ALONA FC
- TS BERKAH SOLAR FC
- TERLENA SALATIGA FC
- AMIGOS SAMBA FC
- YETELAS FC
- IPMAPA MALANG FC
- AD ASTRA FC
- Putri :
- VOCSOBA FC
- SOLO JAYA FC
- BINTANG LIMA FC
- SAFA WOMEN FC
- SRIKANDI FC
- VENUS ANGLES FC
- NAFAS FC
- ANAK AYAM FC
- HIPMAPAS FC
- BLACK DEATH FC
- SAMBA LADIES FC
- PDS FC
Event yang memakai sistem gugur ini terlihat sangat seru dan sengit. Adapun yang berhak masuk ke babak semifinal dan final adalah sebagai berikut;
- Semifinal putra pertama yaitu YELLOW FC VS COMEBACK FC
Pertandingan berjalan cukup seru. Kedua tim saling melontarkan tendangan ke arah gawang hingga peluit panjang dengan skor bang 2:2. Setelah itu, di lanjut dengan adu tendangan pinalti yang berujung dimenangkan oleh COMEBACK FC dengan skor 2:3 (4:5). COMEBACK FC sehingga dapat melaju ke babak final.
- Semifinal putra kedua yaitu pertandingan antara AD ASTRA VS TS BERKAH SOLAR FC
Pertandingan ini tidak kalah seru juga. Kedua tim bertanding dengan penuh semangat dengan saling jual beli serangan. Pada akhirnya TS BERKAH SOLAR FC lab yang dapat melaju ke babak final dengan skor akhir 2:3. TS BERKAH SOLAR FC pun melaju ke babak final.
Sambil menunggu final putra , di lanjut dulu dengan pertandingan semifinal putri. Laga di sektor putri juga sengit.
Semifinal putri pertama antara BINTANG LIMA FC VS VENUS ANGELS FC. Laga ini tidak kalah seru dan menarik juga. Kedua tim saling bergelut dengan seru, pertandingan berakhir dengan kemenangan BINTANG LIMA FC angka skor akhir 3:0 dan berhak melaju ke babak final.
Pertandingan lanjut semifinal putri kedua yaitu NAFAS FC VS SAMBA LADIES FC. Laga ini berakhir dengan kemenangan NAFAS FC dengan skor 2:0. NAFAS FC berhak melaju ke babak final melawan BINTANG LIMA FC.
Kemudian partai final yang ditunggu dimulai. Pertandingan final putra pun berlangsung antara COMEBACK FC VS TS BERKAH SOLAR FC. Kedua tim bermain sangat sengit dan seru.
Keduanya sangat imbang tanpa kenal kata menyerah keduanya saling jual beli serangan. Pertandingan berakhir dengan skor 2:3 untuk keunggulan TS BERKAH SOLAR FC. Akhirnya, TS BERKAH SOLAR FC dengan berhasil menjadi juara DB Asia MKKS Yougend Cup 2021 Semarang sektor putra setelah mengalahkan COMEBACK FC.
Setelah itu, pertandingan dilanjut dengan pertandingan final putri antara BINTANG LIMA FC VS NAFAS FC. Pertandingan keduanya tidak kalah seru juga. Kedua tim saling jual beli serangan tanpa kenal kata menyerah.
Setelah pertandingan yang sangat sengit antara BINTANG LIMA FC VS NAFAS FC. Akhirnya BINTANG LIMA FC lah yang menjadi juara pada event DB Asia MKKS Yougend Cup 2021 Semarang sektor putri dengan skor akhir 3:2 setelah mengalahkan NAFAS FC.
Hasil akhir dari event DB Asia MKKS Yougend Cup 2021 Semarang adalah sebagai berikut :
- Juara 1 Putra : TS BERKAH SOLAR FC
- Juara 2 Putra : COMEBACK FC
- Juara 1 Putri : BINTANG LIMA FC
- Juara 2 Putri : NAFAS FC
-
Team Cenda FC Raih Gelar Juara Even Supercopa D’gol Futsal 2022
-
Tanpa Hambatan, Tournament Futsal Uniska Cup 1 2022 Sukses Digelar
-
Tanpa Hambatan, Home Tournament RD Biliard 2 dan One Day Tournament RD Biliar Winner Take All
-
Taklukan Zebra, New Genaker Rebut Gelar Juara Kapolres Cup Futsal 2022 Polres Kota Pekalongan
-
Solid dan Kokoh, Aquaman FC Rebut Gelar Juara Tournament U-23 Dunia Futsal Cup Tahun 2022