DBASIA Network

Tidak Semua Tim dan Pembalap Bisa Ikut Tes Shakedown di Sepang

Tes Shakedown di Sepang


DBasia.news –  Tidak semua pembalap utama di MotoGP 2019 bisa ikut serta pada tes shakedown di Sirkuit Sepang, Malaysia, 1-3 Februari. Hanya pembalap dari tim yang mendapat konsesi: KTM dan Aprilia yang boleh turun ke lintasan.

Praktis pembalap pabrikan Aprilia, Andrea Iannone dan Aleix Espargaro dipastikan akan mencoba motor Aprilia RS-GP. Hal sama untuk pembalap pabrikan KTM: Johann Zarco dan Pol Espargaro.

Tim satelit KTM: Red Bull KTM Tech 3 juga diperbolehkan menurunkan Hafizh Syahrin dan Miguel Oliveira. Berarti total pembalap yang boleh turun di tes shakedwon Sepang punya waktu enam hari untuk mencoba motor.

“Kami memiliki enam hari untuk melakukan tes di Sepang. Jadi saya berharap bisa 100 persen fit. Karena enam hari merupakan periode yang panjang,” kata Syahrin yang berasal dari Malaysia.

Meskipun begitu, tim pabrikan yang tidak mendapat konsesi bisa tetap menurunkan motor, hanya saja motor digeber oleh pembalap penguji.

Sebut saja Stefan Bradl (Honda), Michele Pirro (Ducati), Jonas Folger (Yamaha), Sylvain Guintoli (Suzuki), Mika Kallio (KTM), dan Bradley Smith (Aprilia).

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?