DBASIA Network

Tidak Ada Lagi Nomor Motor 69 di MotoGP

Nicky Hayden


DBasia.news –  Sebagai penghormatan kepada almarhum Nicky Hayden, nomor 69 bakal dipensiunkan dari MotoGP saat gelaran balap di Circuit of The Americas (COTA), Austin.

Melakoni debut musim 2003, The Kentucky Kid berhasil menorehkan dua podium. Ada pun, kemenangan perdananya direngkuh di Laguna Seca 2005. Semusim berikutnya, Hayden sukses menyabet gelar juara MotoGP 2006, menaklukkan Valentino Rossi.

Walau kemudian performanya tak begitu mengilap, sosok Hayden masih diperhitungkan di paddock. Dipercaya pabrikan Ducati untuk menggeber Desmosedici GP dari 2009 sampai 2013, termasuk membela skuat Aspar Racing Team.

Dan akhir 2015 menandai selesainya kiprah The Kentucky Kid pada kejuaraan dunia MotoGP. Ia hijrah ke ajang World Superbike. Akan tetapi, pembalap Amerika Serikat itu sempat dipanggil Marc VDS sebagai pengganti Jack Miller di Aragon 2016.

“Saya bangga mengumumkan, bahwa nomor 69 akan pensiun dari balap Grand Prix,” demikian pernyataan CEO Dorna Sports S.L., Carmelo Ezpeleta, seperti dilansir MotoGP.com.

“Nicky Hayden adalah salah satu aset terbesar di paddock ini dan contoh yang fantastis sebagai pembalap baik di dalam maupun di luar trek. Ini memberi saya kesenangan besar untuk menghormati warisannya sekali lagi dan memastikan nomor 69 tetap identik dengan Legenda dan Juara Dunia,” imbuhnya.

Menanggapi rencana MotoGP tersebut, ayah Hayden, Earl menyambut baik. Ia menyebut kehormatan besar bagi mendiang putranya lantaran 69 akan dipensiunkan di Austin.

“Sangat tepat dilakukan di balapan Amerika. Ini balapan yang sangat berarti untuk Nicky dan dia sangat menantikannya setiap tahun. Bagi saya, khususnya, ini akan menjadi acara yang sangat istimewa karena #69 adalah nomor saya ketika balapan dan saya sangat bangga melihat Nicky memakai sepanjang kariernya,” paparnya.

“Atas nama seluruh keluarga, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Dorna karena telah menghormati Nicky dengan cara istimewa ini bersama dengan banyak gerakan lain yang telah mereka lakukan demi mendukung kami melalui masa-masa sulit,” tutur Earl.

MotoGP Amerika bakal dihelat di COTA, Austin pada 12-14 April 2019.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?