The Daddies Ternyata Hanya Targetkan Semifinal

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bertanding melawan Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa, Jepang, di babak final All England Super Series Premier 2014

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

DBasia.news –  Bisa melaju ke final Indonesia Open 2019 ternyata di luar ekspektasi ganda putra senior, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. The Daddies sebetulnya hanya menargetkan semifinal.

“Ya tidak kepikiran kita bisa masuk final karena target awal hanya semifinal saja. Kami bersyukur bisa masuk final. Besok yang pasti kita akan main maksimal,” ujar Hendra.

Ahsan/Hendra melaju ke final Indonesia Open 2019 setelah mengalahkan wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (20/7) dengan skor 17-21, 21-19, dan 21-17.

Pada pertandingan tersebut, Ahsan/Hendra banyak membuang peluang. Juara All England 2019 itu turut mengakui penampilan mereka kurang baik.

“Saya maunya sih shuttlecock masuk semua. Tapi ya itulah, kadang di lapangan kami sudah siap, tahu-tahu mainnya tidak enak,” jelas Hendra.

“Tapi yang penting kami bisa mengatasi kendala itu dan kembali ke permainan,” sambungnya.

Di final Indonesia Open 2019, Ahsan/Hendra akan berjumpa dengan kompatriotnya, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Minggu (21/7) di Istora Senayan, Jakarta. The Minions melaju ke final usai mengalahkan Li Junhui/Liu Yuchen.