DBasia.news – Tech 3 seharusnya sangat optimistis menatap lomba putaran kedua MotoGP 2019 di Sirkuit Termas De Rio Hondo, Argentina.
Maklum musim lalu, pembalap Tech 3, Johann Zarco bisa bersaing meraih kemenangan di trek ini, meski akhirnya finis kedua.
Ironisnya sempat merasakan persaingan di baris depan, pada MotoGP Argentina 2019, bos tim Tech 3, Herve Poncharal hanya menargetkan dua pembalap mereka: Miguel Oliveira dan Hafizh Syahrin untuk finis 15 besar pada MotoGP Argentina 2019.
“Kami telah melihat di Qatar, persaingan MotoGP 2019 sangat ketat. Jarak antara pembalap begitu dekat,” Poncharal menuturkan.
“Kami masih dalam tahap belajar dan tidak berada pada posisi bersaing finis lima besar. Tapi target untuk dua pembalap kami adalah bisa finis zona poin (15 besar),” lanjutnya.
Bisa dipahami, Tech 3 memang baru saja melepas predikat sebagai tim satelit Yamaha untuk menjadi tim satelit KTM jelang MotoGP 2019.
Terbukti di lomba putaran pertama musim ini di Losail, Qatar, Oliveira dan Syahrin hanya finis posisi 17 dan 20.
-
Marc Marquez Kirim Pesan Ini Kepada Fabio Quartararo
-
Meski Sudah Dapat Gelar Pembalap Satelit Terbaik, Zarco Masih Mau Trofi Juara
-
Jadi Juara Dunia MotoGP, Fabio Quartararo Akui Sempat Ragu Naik Kelas Utama
-
Johann Zarco Turing dari Perancis ke Aragon Pakai Motor Klasik Ducati 900 SS Darmah
-
Johann Zarco Bermimpi Bisa Rebut Gelar Bersama Ducati