DBasia.news – Beberapa penggawa harus sudah kembali pada 23 Desember 2019 untuk mengikuti pelatnas bulu tangkis. Hal ini dikatakan Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PBSI, Susy Susanti.
PBSI sudah memulangkan atlet sejak 16 Desember 2019. Khusus mereka yang tampil di Malaysia Masters 2020, Susy hanya memberi jatah libur hingga 23 Desember.
“Libur dari tanggal 16 Desember. Kalau yang ke Malaysia Masters 2020 mungkin tanggal 23 Desember sudah kembali ke Pelatnas,” ujar Susy.
“Mereka harus rela natalan di Pelatnas. Itu mau tak mau, karena tanggal 3 Januari sudah berangkat (ke Malaysia),” sambungnya.
Sementara bagi atlet yang tidak mengikuti Malaysia Masters 2020, PBSI memberikan jatah libur berbeda. “Mereka baru akan masuk tanggal 6 Januari 2020,” tutur Susy.
-
Gara-Gara Covid-19, Indonesia Batal jadi Tuan Rumah Turnamen BWF Seri Asia
-
PBSI Siap Gelar Simulasi Piala Thomas-Uber
-
Rinov/Pitha Kalahkan Maulana/Lanny di Turnamen Internal PBSI
-
Hasil PBSI Home Tournament – Hafiz/Gloria Masih Terlalu Tangguh bagi Teges/Indah
-
PBSI Siapkan Strategi Hadapi Padatnya Turnamen di Akhir Tahun