Susy Susanti Meminta Praveen/Melati Benahi Komunikasi

DBasia.news –  Ganda campuran Indonesia gagal meraih gelar juara pada Indonesia Masters 2020 lalu. Pasangan andalan, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, terhenti di perempat final dari wakil Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, dengan skor 19-21, 21-14, dan 18-21.

Sedangkan, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja terhenti di babak pertama dari unggulan pertama asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong, dengan skor 14-21, 13-21.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Susy Susanti menyayangkan hasil ini karena menurutnya ganda campuran, khususnya Praveen/Melati, punya peluang cukup besar untuk berjaya di turnamen level super 500 tersebut.

“Sayang banget ya, malah dibanding ganda putri, sebetulnya saya merasa ganda campuran ini adalah andalan setelah ganda putra. Sebagai pemain berpotensi dan Praveen pernah juara All England, sebetulnya tidak terlalu susah buat dia,” kata Susy.