DBasia.news – Sudah pensiun dari MotoGP, apakah jadi alasan Valentino Rossi tidak mau menjenguk Marc Marquez sebelum operasi besar? Ya, The Doctor merupakan salah satu pembalap yang tidak menemui Marc Marquez sebelum melakukan operasi keempatnya.
Persaingan antara The Baby Alien -julukan Marc Marquez- dan Valentino Rossi merupakan salah satu rivalitas terpanas di kelas utama MotoGP pada masanya. Bahkan, di MotoGP 2015, kedua pembalap juara dunia itu terlibat persaingan ketat bertajuk Sepang Clash.
Sejauh ini, Marc Marquez telah mengoleksi enam gelar juara dunia MotoGP. Sementara, Valentino Rossi unggul satu gelar dari The Baby Alien yakni dengan tujuh gelar juara dunia MotoGP.
Namun, Valentino Rossi memutuskan untuk gantung helm pada 14 November 2021. Sehingga, Marc Marquez saat ini masih memiliki peluang untuk menyamai, bahkan melewati gelar milik The Doctor.
Sayangnya, Marc Marquez mengalami kecelakaan buruk pada 2020 di Sirkuit Jerez. Akibatnya, The Baby Alien mengalami cedera parah sehingga kesulitan tampil maksimal selama beberapa tahun terakhir.
Marc Marquez pun harus menjalani operasi besar keempat lengan kanannya pada medio 2022 lalu. Operasi tersebut memang berisiko mengancam karier rider asal Spanyol itu meski pada akhirnya membuahkan hasil yang positif.
Akan tetapi, dalam film dokumenter terbarunya, Marc Marquez menjelaskan bahwa ada pembalap, yang tidak menunjukkan dukungan kepadanya, sebelum menjalani operasi besar keempatnya. Rider yang dimaksud adalah Pol Espargaro, mantan rekan setimnya di Repsol Honda pada musim 2022 lalu.
“Aleix Espargaro merupakan salah satu dari sedikit yang menjumpai saya. Fabio Quartararo juga datang. Namun, sebagai contoh, rekan setim saya Pol tidak datang untuk menemui, padahal dia berada di sebelahsaya di paddock,” kata Marc Marquez, dilansir Crash.
Jika melihat dari penjelasan Marc Marquez di atas, selain Pol Espargaro, Valentino Rossi juga tidak termasuk ke dalam rider yang menjenguknya sebelum operasi besar. Lantas, apakah The Doctor tak menemui mantan rival bubuyutannya itu karena sudah pensiun? Mungkin saja, sebab ia tak lagi aktif berpacu di MotoGP.
Terlepas dari hal itu, Marc Marquez sendiri tak berharap bahwa banyak pembalap lain yang menjenguknya sebelum melakukan operasi, termasuk Aleix Espargaro hingga Valentino Rossi. Ia hanya membutuhkan doa dan dukungan dari semua pihak.
“Maksud saya, Anda tidak mengharapkan semua orang untuk datang. Saya tidak mengharapkan Aleix. Apakah saya menginginkan seseorang untuk datang? Sepertinya tidak,” pungkasnya.
-
Pertaruhan Nakagami Untuk Bertahan di Kelas Premier MotoGP
-
KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023
-
Keberhasilan Alex Marquez Buat Sang Kakak Iri
-
Akui Masih Berseteru dengan Valentino Rossi, Marc Marquez Tidak Ingin Ngobrol dengan The Doctor
-
Ini Satu Kalimat Marc Marquez ke sang Adik Alex Marquez Setelah Dikalahkan saat Tes MotoGP Portimao