DBASIA Network

Strycova Puncaki Klasemen Ganda Putri WTA

Barbora Strycova

DBasia.news –  Petenis Ceko Barbora Strycova, yang memenangkan gelar Grand Slam pertamanya di Wimbledon berpasangan dengan Hsieh Su-wei (Taiwan) untuk gelar ganda putri, akan menjadi petenis putri ke-43 yang akan mencapai gelar peringkat pertama dunia WTA untuk nomor ganda putri.

Pada hari Minggu WTA mengumumkan bahwa Strycova akan naik ke “WTA World No.1” di nomor ganda untuk pertama kalinya dalam karirnya.

“Merupakan kehormatan besar untuk menjadi pemain ganda nomor satu dunia. Saya sangat senang memenangkan Grand Slam pertama saya dan saya tidak mungkin berhasil di sini tanpa Hsieh yang luar biasa. Kami telah melakukan begitu banyak aksi dan saya bangga dengan semua pencapaian kami bersama,” tutur Strycova.

Dengan merebut gelar ganda Grand Slam perdananya di Wimbledon, bersama mantan pemain ganda nomor satu Hsieh, Strycova menjadi wanita ketujuh yang mewakili Republik Ceko yang mencapai peringkat tersebut.

Dia bergabung dengan rekan senegaranya Helena Sukova, Jana Novotna, Kveta Peschke, Lucie Safarova, Barbora Krejcikova dan Katerina Siniakova dalam posisi puncak itu.

Strycova merebut posisi tersebut dari Kristina Mladenovic, yang telah menahan gelar peringkat pertama dunia selama lima minggu terakhir.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?