DBasia.news – Golden State Warriors akhirnya sukses memperpanjang kontrak dari point guard andalan mereka, Stephen Curry. Pemain bernomor punggung 30 itu dipertahankan untuk durasi empat tahun lagi.
Dengan kontrak baru yang disodorkan oleh Warriors, Curry bakal mendapat gaji keseluruhan mencapai 205 juta Dolar AS.
Angka ini sangatlah tinggi dimana Curry bisa meraup sekitar 50 juta Dolar AS per tahunnya. Kontrak ini jelas menguntungkan kedua belah pihak tanpa terkecuali.
Bagi Warriors, mereka tidak perlu ragu kehilangan Curry ke tim lain. Sebelumnya, Curry sempat dikhawatirkan bakal hengkang apalagi memiliki relasi yang dekat dengan pemain bintang dari tim lain (seperti LeBron James dari Los Angeles Lakers).
Sementara bagi Curry, ia juga untung karena tidak perlu memusingkan soal kondisi finansialnya lagi untuk masa depan. Dengan usia yang sudah menginjak 33 tahun, Curry bakal memiliki kondisi keuangan yang aman hingga usia 37 tahun. Gaji yang didapatkan sangatlah tinggi sehingga membuat Curry bisa fokus penuh untuk tampil maksimal di setiap pertandingannya.
Setelah mengamankan jasa Stephen Curry untuk jangka panjang, Warriors perlu mendatangkan beberapa pemain baru pada bursa pasar bebas.
Peran Curry seorang tidak akan cukup untuk membawa Golden State Warriors kembali ke jalur kemenangan. Beberapa langkah mereka dalam mendatangkan pemain baru di bursa pasar bebas NBA kali ini selalu gagal dan kedahuluan oleh tim rival.