Stephen Curry: Biar Permainan Saya di Lapangan yang Bicara

DBasia.news – Stephen Curry bermain layaknya seorang MVP sejauh musim ini berjalan, namun sang bintang Golden State Warriors tidak akan ‘mempromosikan’ dirinya untuk memenangkan penghargaan tersebut.

Usai mencetak 40 poin dalam kemenangan 111-105 Warriors atas Orlando Magic hari Kamis lalu, sang point guard angkat bicara pada wartawan dan mengatakan bahwa ia akan membiarkan permainannya di lapangan yang berbicara.

“Permainan saya di lapangan sudah berbicara dengan sendirinya. Kedua musim MVP yang pernah saya lalui pun sama saja. Tentunya hal tersebut adalah pencapaian yang luar biasa, dan berada dalam pembicaraan kandidat MVP dalam dua tahun belakangan ini sangat berarti bagi saya. Jalan cerita musim ini akan tertulis dengan sendirinya seiring berjalannya musim ini, dan tugas saya adalah berada di level permainan yang diharapkan dari saya, dan biasanya harapan tersebut adalah untuk berada di puncak pada akhir musim.”

Ketika perjalanan Klay Thompson musim ini harus berakhir lebih awal karena cedera achilles dalam latihan, fokus Golden State adalah menjaga Curry untuk tetap dalam kondisi prima.

Sang pemenang MVP dua kali tersebut hanya bermain sebanyak lima kali musim lalu karena cedera patah jari yang dialaminya dalam pertandingan melawan Phoenix Suns.

General Manager Warriors Bob Myers mencoba menyeimbangkan absennya Thompson dengan merekrut Kelly Oubre Jr. dalam pertukaran pemain dengan Oklahoma City Thunder bulan November silam, namun Curry yang akan menjadi pendorong terbesar sukses mereka.

Setelah mengawali musim ini dengan buruk dan hanya berhasil memasukkan 13 dari 38 tembakan dalam dua pertandingan, Curry telah kembali menjadi kekuatan tak terhentikan dalam skema serangan Warriors.

All-Star enam kali tersebut mencetak rata-rata 30 poin per pertandingan dengan persentase three-pointer 43.5 persen dalam 26 pertandingan musim ini.

Dalam enam pertandingan di bulan Februari, ia mencetak rata-rata 37.8 poin per pertandingan dan berhasil memasukkan 42 dari 83 tembakannya dari luar garis three-point.

Warriors saat ini bertahan di posisi ke-8 di Western Conference dengan rekor kemenangan 14-12, namun mereka hanya butuh satu kemenangan untuk menyamai jumlah kemenangan mereka musim lalu (15-50).