DBASIA Network

Stefanos Tsitsipas Mengaku Bermain Layaknya Amatiran setelah Kalah di Babak Pertama US Open 2022

DBasia.news – Stefanos Tsitsipas mengaku main layaknya amatiran setelah kalah prematur dari US Open 2022. Petenis asal Yunani itu harus tersingkir di babak pertama

Stefanos Tsitsipas terpaksa harus angkat koper karena takluk dari petenis asal Kolombia, Daniel Elahi Galan. Dalam pertarungan di Louis Armstrong Stadium, Selasa (30/8/2022), petenis 24 tahun itu takluk dengan skor 0-6, 1-6, 6-3, dan 4-7.

Di atas kertas, Tsitsipas tentu sangat jauh lebih diunggulkan ketimbang Galan. Mengingat, dia merupakan pemain ranking 5 dunia. Namun nyatanya petenis Yunani itu justru tampil tertekan sepanjang pertandingan.

Galan berhasil membuat Tsitsipas tak bisa berbuat banyak sepanjang pertandingan. Hingga akhirnya dia berhasil mempermalukan pemain ranking 5 dunia itu. Diketahui, peringkat petenis asal Kolombia itu langsung naik 14 tingkat ke peringkat 80 dunia.

Usai laga, Tsitsipas pun menerima kekalahan tersebut dan mengakui ketangguhan Galan. Bahkan dia juga mengakui kalau permainannya di laga tersebut seperti petenis amatir.

“Dia bermain seperti pemain kelas dunia dan saya bermain layaknya seperti seorang amatir, tidak terlalu bagus untuk mengatakan itu, tapi itulah yang terjadi,” ucap Tsitsipas, dikutip dari laman resmi ATP, Selasa (30/8/2022).

Lebih lanjut, Tsitsipas mengatakan kalau sebenarnya dia sudah sangat siap melakoni turnamen tersebut. Dia pun tak ingin ambil pusing dengan hasil kekalahan memalukannya itu. Tsitsipas mengungkapkan kalau memang US Open tidak pernah bersahabat dengannya.

“Saya sangat siap, saya bermain sangat baik dalam latihan. Saya merasa momentumnya menguntungkan saya, saya mungkin merasa sedikit tegang menjelang pertandingan,” imbuhnya.

“US Open, saya tidak pernah benar-benar memiliki sejarah yang baik di sini, tetapi saya sangat menyukai turnamen ini. Hanya perlu sedikit menghilangkan pikiran negatif dan tidak membiarkannya mempengaruhi saya,” tutup Tsitsipas.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?