DBASIA Network

Sidang Banding Ducati Belum Terkuak Hasilnya

Ducati


DBasia.news –  Geneva, Swiss, Jumat (22/03) jadi tempat sidang Pengadilan Banding FIM MotoGP dalam kasus swingarm belakang motor Ducati Desmosedici.

Adapun sidang banding ini dimulai pada pukul 11 pagi waktu setempat. Agendanya mendengarkan banding yang diajukan empat pabrikan MotoGP: Aprilia, Honda, KTM, dan Suzuki ditambah tanggapan dari pihak terlapor, Ducati.

Ducati sendiri diwakili oleh Direktur Teknik mereka, Gigi Dall’Igna dan Koordinator Teknis Fabiano Sterlacchini.

Sedangkan Apilia mengutus Massimo Rivola, Alberto Puig dari Honda, Davide Brivio untuk Suzuki dan KTM diwakili Mike Leitner.

Pengadilan banding sendiri terdiri dari tiga hakim yang tergabung dalam Komisi Hakim Internasional FIM.

Sayangnya hasil sidang banding masih teka-teki. Sampai berita ini ditulis, belum ada pernyataan resmi baik dari FIM (Federasi Sepeda Motor Internasional) dan penyelenggara MotoGP, Dorna.

Diyakini hasil banding pengadilan banding ini baru akan diumumkan pada hari Senin atau Selasa (25-26 Maret). Seperti diketahui sebelumnya, hasil banding memang sudah diketahui sebelum lomba putaran kedua MotoGP 2019 di Argentina, 29-31 Maret.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?