F1

Siapa Rekan Setim di F1 2020, Max Verstappen Tidak Mempermasalahkan

DBasia.news –  Max Verstappen ternyata tidak mempermasalahkan siapa yang akan menjadi rekan setimnya di tim Red Bull Racing pada Formula 1 (F1) 2020.

Dia menyerahkan keputusan tersebut kepada pemimpin di Red Bull. Untuk diketahui, ada dua kandidat pengisi kursi kedua tim Red Bull musim depan yaitu Alexander Albon dan Pierre Gasly.

Gasly sendiri berstatus rekan setim Verstappen sejak awal musim F1 2019. Namun terhitung pada putaran ke-13 di Belgia, Albon naik kelas dari tim Scuderia Toro Rosso ke Red Bull.

Sebaliknya, Gasly turun dari Red Bull ke Toro Rosso. Verstappen sendiri menilai, baik Gasly maupun Albon memiliki nilai plus masing-masing.

“Albon baik. Saya menikmati bekerja dengannya, dia sangat santai. Tetapi tidak berbeda dengan Pierre,” Verstappen memberikan penilaian.

“Saya juga suka bekerja bersama Pierre. Dia pun seorang pria yang baik. Sebenarnya saya sangat senang melihat Pierre sekarang berada di Toro Rosso. Dia punya penampilan yang bagus di Singapura, jadi saya yakin hal itu membuatnya merasa lebih nyaman,” tambahnya.

Meskipun begitu, dari sudut pandang gaya balap, Verstappen menilai Albon lebih cocok untuk memperkuat Red Bull ketimbang Gasly.

“Tapi kembali lagi ke Albon. Sejauh ini saya berpikir kami mengendarai mobil dengan cara yang hampir sama,” anak dari eks pembalap F1, Jos Verstappen itu menceritakan.

“Setiap orang punya gaya masing-masing, tapi saya pikir kami berdua mencari hal yang sama. Itu yang juga penting bagi sebuah tim,” lanjutnya.