DBasia.news – Pembalap Petronas SRT Yamaha, Andrea Dovizioso, kebingungan dengan kemampuan Valentino Rossi. Hingga kini Dovizioso belum menemukan penyebab Rossi dapat melaju cepat.
Sebagai rival, Dovizioso sempat merasakan persaingan sengit melawan Rossi di masa emasnya. Salah satunya saat bertarung memperebutkan podium di MotoGP Valencia, musim 2018. Ketika itu Rossi mampu menampilkan kecepatan luar biasa di hadapan pembalap lainnya.
Padahal jika dilihat, Rossi merupakan pembalap tertua saat itu. Namun, The Doctor masih bisa mengimbangi pembalap muda. Hal ini membuat Dovizioso keheranan. Dovizioso tidak mengerti kenapa Rossi bisa melaju sangat cepat hingga hampir mengalahkannya.
“Salah satu persaingan terakhir terjadi di 2018 saat Valencia banjir. Sebelum mereka memutuskan menghentikan balapan, Rossj dapat melaju sangat cepat karena dia harus menyalip saya dan saat itu saya tidak memiliki strategi lagi,” kata Dovizioso dikutip dari tuttomotoriweb.it.
“Untungnya mereka mengibarkan bendera merah dan saya mendapatkan kesempatan mengganti ban baru sedangkan Rossi tidak memilikinya lagi dan saya bisa memojokkan Rossi. Namun, dia masih cepat dengan kondisi banyak air, saya tidak mengerti,” tambahnya.
Sayangnya kondisi ini tidak bertahan lama. Tanpa dibekali ban yang mumpuni, Rossi terpaksa menghentikan langkahnya mengejar Dovizioso. Pembalap berumur 42 tahun itu harus puas finish di posisi ke-13. Sementara Dovizioso berhasil meraih podium pertama.
-
Pertaruhan Nakagami Untuk Bertahan di Kelas Premier MotoGP
-
KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023
-
Keberhasilan Alex Marquez Buat Sang Kakak Iri
-
Akui Masih Berseteru dengan Valentino Rossi, Marc Marquez Tidak Ingin Ngobrol dengan The Doctor
-
Ini Satu Kalimat Marc Marquez ke sang Adik Alex Marquez Setelah Dikalahkan saat Tes MotoGP Portimao