Sambut Ramadan, Fajar Alfian Cemas Tak Bisa Lebaran di Rumah

DBasia.news –  Pebulutangkis spesialis ganda putra Indonesia, Fajar Alfian punya harapan besar jelang datangnya bulan Ramadan. Dia ingin pandemi Covid-19 segera berakhir.

Jika tidak ada pandemi virus corona, Fajar sebetulnya tetap tidak bisa berlebaran di kampung halaman. Pasangan Muhammad Rian Ardianto itu harus membela tim Indonesia di Piala Thomas 2020.

“Saya sudah tidak pulang (kampung) mungkin sekitar dua bulan lamanya,” tutur Fajar.

“Tahun lalu, saat bulan Ramadan, kami sempat pulang ke rumah, sekitar dua malam. Habis itu kami lebaran di Australia karena harus ikut turnamen,” sambungnya.

Fajar sebetulnya rindu menikmati momen hari raya Idul Fitri di kampung halaman. Namun, Fajar tak ingin memaksakan diri.

“Untuk tahun ini, saat Lebaran harusnya kami akan ikut Piala Thomas 2020, tapi kan akhirnya diundur. Saya harap bisa Lebaran di rumah, tapi karena ada wabah sepertinya tak bisa,” ujar Fajar.