DBasia.news – Dua pembalap andalan AHRT: Awhin Sanjaya dan Rheza Danica Ahrens saling salip untuk menempati posisi pertama putaran lima ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2018 di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Minggu.
Meskipun hanya finis kedua, Rheza sudah memastikan diri menjadi juara umum kelas AP250 ARRC 2018. Pasalnya pada Race 2, rival utama sekaligus rekan setimnya, Mario Suryo Aji tidak finis lantaran kecelakaan.
Praktis pada dua race AP250 di Sentul, Mario selalu gagal finis meski memulai lomba sebagai pole position.Sedangkan Rheza sendiri sukses menang Race 1 yang berlangsung Sabtu.
Sukses mengunci gelar AP250 di Sentul membuat Rheza terkejut. Pasalnya ia meyakini fakta pembalap tuan rumah sudah mengenal betul karakteristik trek akan menjadikan peta persaingan sangat sengit.
“Saya sangat bersyukur bisa mengunci gelar di Sentul. Karena saya tidak menargetkannya. Karena semua pembalap Indonesia pasti kuat di sini. Jadi ini kejutan buat saya,” Rheza mengungkapkan.
Lebih lanjut walau berstatus rival utama, Rheza menyayangkan Mario tidak finis. Menurutnya sebagai rival setim, ia berharap Mario juga bisa naik podium.
Sementara itu pembalap Kawasaki Manual Tech, AM Fadly memastikan semua podium AP250 diisi pembalap Indonesia.Dia sukses finis posisi tiga setelah memenangkan persaingan melawan Rafid Topan Sucipto.