DBasia.news – Tim Mandalika Racing Team Moto2 2021 akhirnya resmi diluncurkan pada Rabu, 24 Februari 2021. Peluncuran tim balap ini diselenggarakan setelah sempat tertunda selama 2 hari demi menghormati kematian ketua tim Gresini, Fausto Gresini yang baru meninggal akibat Covid-19.
Mandalika SAG Racing Team bakal mengandalkan dua pembalap anyar, Tom Luthi dan Bo Bendsneyder. Padahal seharusnya ada nama Dimas Ekky di sana.
Sayangnya Dimas dianggap kurang berpengalaman untuk tampil di Moto2 oleh Dorna. Hasilnya Dimas pun bersekolah terlebih dulu ke CEV Moto2.
Warna biru, putih, dan merah membalut motor berbasis Kalex tersebut. Selain itu, terdapat corak batik pada livery motor Mandalika SAG Racing Team.
Sayangnya tak ada perwakilan dari Indonesia yang hadir dalam acara tersebut. Hal itu lantaran pandemi virus corona yang membuat sulit untuk bepergian.
“Saya ucapkan selamat kepada Pertamina Mandalika SAG Team. Tim balap Moto2 Indonesia yang pertama dan baru saja diluncurkan,” ujar Direktur Tim, Kemalsyah Nasution.
“Saya juga berterima kasih banyak kepada Stop and Go racing team karena, mereka bersedia berkolaborasi dengan kami. Semoga kami bisa mengharumkan nama Indonesia,” lanjutnya.
-
Oni SBC Cilacap Rebut Gelar Juara Even DB Asia D’Sky Nine Ball Tournament
-
Johann Zarco Enggan Berpuas Diri meski Sudah Pimpin Klasemen
-
Tribun Sirkuit MotoGP Argentina Hancur karena Mengalami Kebakaran Besar
-
Harapan Bagnaia untuk Comeback secara Kompetitif di GP San Marino
-
Menpora Sebut Haornas Jadi Momen Tingkatkan Kebugaran