DBASIA Network

Rafael Nadal Lanjut ke Perempat final Mexico Open

DBasia.news –  Petenis peringkat dua dunia Rafael Nadal melangkah lebih dekat menuju gelar ATP Mexico Open ketiganya, berkat keberhasilan mengalahkan petenis muda Serbia Miomir Kecmanovic pada Rabu.

Nadal melepaskan 20 pukulan winner ketika ia menjaga peluang untuk kembali memuncaki daftar peringkat dunia dengan kemenangan 6-2 7-5 atas Kecmanovic untuk mencapai perempat final pada turnamen yang dimainkan di Acapulco.

“Ia adalah petenis yang sangat berbahaya. Masih muda, dengan begitu banyak tenaga. Saya senang dengan kemenangan ini,” kata Nadal seperti dilansir Reuters.

“Ia tampil sangat bagus pada set pertama, dan hal itu penting bagi saya. Hal itu memberikan kepercayaan diri kepada saya,” tambahnya.

Lawan selanjutnya bagi Nadal adalah Kwon Soon Woo asal Korea Selatan, yang mencapai perempat final untuk keempat kalinya bulan ini berkat keberhasilannya menang 7-6 (7-2), 6-0 atas unggulan kedelapan Dusan Lajovic.

Kwon juga mencapai perempat final di Pune, New York, dan Delray Beach.

Nadal sekarang memiliki catatan 17-2 di ajang itu. Ia perlu memenangi gelar Mexico Open dan berharap Novak Djokovic kalah pada pertandingan semifinal Dubai Tennis Championship pekan ini untuk dapat merebut kembali peringkat teratas.

Pada set kedua, Nadal mematahkan serve lawannya untuk memimpin 5-3, namun Kecmanovic balas mematahkan serve Nadal pada gim berikutnya dan mempertahankan serve untuk menyamakan kedudukan menjadi 5-5.

Nadal mengamankan kemenangan pada match point pertama, ketika pukulan forehand Kecmanovic melebar.

Pertandingan-pertandingan perempat final lainnya akan mempertemukan unggulan ketiga Stan Wawrinka melawan Grigor Dimitrov, Taylor Fritz melawan Kyle Edmund, dan unggulan kelima John Isner melawan petenis kualifikasi Tommy Paul.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?