DBASIA Network

PGI Harus Bisa Lahirkan Pegolf Kelas Internasional

Persatuan Golf Indonesia



DBasia.news –  Regenerasi atlet jadi perhatian Menteri Pemuda Olahraga Imam Nahrawi kepada Pengurus Besar Persatuan Golf Indonesia (PGI). Ke depannya, PGI diharapkan bisa lahirkan pegolf berkelas internasional.

Harapan itu dititipkan Iman kepada Ketua Umum PGI, Murdaya Po. Beberapa terobosan harus dilakukan PGI agar semakin banyak pegolf Indonesia yang berada di peringkat 50 besar dunia.

“Pemerintah terus mendukung agar organisasi PGI semakin hadir dan memberikan harapan bagi atlet muda golf nasional dan junior. Indonesia saat ini sudah punya pegolf dengan peringkat 52 dunia,” ujar Imam selepas melantik pengurus PGI periode 2018-2022 di Jakarta, Jumatr (15/2).

Menpora menilai, selepas Asian Games 2018, fasilitas lapangan golf Indonesia semakin baik. Hal itu bisa mendorong minat berlatih para atlet semakin besar.

“Kami berharap lapangan golf di Indonesia memberikan kesempatan berlatih bagi anak sekolah atau tingkat junior. Sehingga kesan golf sebagai olahraga mahal mulai hilang,” tutur Imam.

Senada dengan Imam, Murdaya Po juga terus menggalakkan pembinaan atlet sejak usia dini. PGI juga gencar melakukan kampanye agar golf semakin merakyat.

“Golf itu harus direncanakan dalam jangka panjang kalau perlu 10 tahun ke depan. Saya percaya, 10 tahun lagi, Indonesia sudah punya ratusan atlet junior yang siap bersaing dan disegani di dunia,” ujar Murdaya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?