DBasia.news – Pada 10 Januari 2020, IBL musim baru akan dimulai. Akhirnya kompetisi kasta tertinggi basket Indonesia itu dipastikan akan diikuti oleh 10 klub termasuk tim nasional basket Indonesia.
Identitas tim baru tersebut adalah Louvre dan telah memilih Surabaya sebagai home base tim. Peresmian Louvre mengikuti IBL musim depan sudah dikonfirmasi Direktur Utama IBL, Junas Miradiarsyah.
“Klub dengan nama Louvre sudah melewati proses verifikasi IBL dan sebagai klub baru, mereka juga diminta untuk menentukan kota sebagai home base,” kata Junas melalui keterangan resmi di situs iblindonesia.com.
“Surabaya telah dipilih oleh klub Louvre dengan beberapa alasan,” tambahnya.
Louvre sendiri dimiliki oleh Erick Herlangga dan dikelola PT Herlangga Internasional Grup. Perusahaan ini mempunyai beberapa hotel dan mengoperasikan lebih dari 30 hotel di seluruh Indonesia.
“Klub Louvre sendiri diambil dari nama salah satu group hotel terbesar di dunia asal prancis yang di Indonesia juga memiliki wadah olahraga esports,” tulis keterangan pada situs iblindonesia.com.
Mengenai visi di bola basket, Erick ingin menjadikan Louvre sebagai klub yang profesional dan berintegritas sehingga bisa berkontribusi bagi basket nasional. “Dengan berpartisipasi di IBL, hal ini suatu kehormatan dan kebanggaan karena IBL merupakan ajang bergengsi bagi insan basket nasional,” Erick mengungkapkan
-
Satria Muda Pertamina Jakarta Kembali Bertemu Pelita Jaya Bakrie Jakarta di Final IBL 2022
-
Hasil Thailand Open 2021: Hafiz/Gloria Difavoritkan Maju ke Perempat Final
-
Herry IP Sebut yang Perlu Dilatih dari Ganda Putra Indonesia Bukan Mental
-
Pelatih Timnas Basket Indonesia Pantau Pemain di IBL 2020
-
Prawira Bandung Gelar Test Swab di Graha Persib, Syarat Kembali Berlaga di IBL