DBasia.news – Los Angeles Clippers menyerah dari Golden State Warriors yang melenggang ke semifinal wilayah barat, Jumat (26/4) waktu setempat. Perjuangan LA Clippers pun di NBA Playoff 2019 resmi berakhir.
Los Angeles Clippers tidak memberi kemudahan untuk Golden State Warriors. Meski di atas kertas memiliki materi pemain di bawah Warriors, Clippers bisa memaksakan hingga duel keenam.
Sayangnya, di sinilah Los Angeles Clippers kehabisan bahan bakar. Stephen Curry dan kawan-kawan menunjukkan kemampuan maksimal Golden State Warriors.
Tiga pemain menunjukkan penampilan impresif untuk Golden State Warriors pada laga tersebut. Ketiga pemain yang dimaksud adalah Kevin Durant, Draymond Green, dan Stephen Curry.
Kevin Durant menjadi pendulang poin terbanyak dari kedua tim pada laga tersebut. Total 50 poin ditorehkan oleh Durant untuk Golden State Warriors.
Sementara itu, Draymond Green mencatatkan tripe double dengan 16 poin, 10 assist, dan 14 rebound. Stephen Curry menyumbang 24 poin untuk Golden State Warriors.
Kemenangan tersebut membuat Golden State Warriors lolos ke semifinal wilayah barat NBA 2018-2019. Di sini, Warriors akan menghadapi tantangan cukup berat.
Laga ulangan final wilayah barat NBA musim lalu tercipta di semifinal kali ini. Golden State Warriors ditantang oleh Houston Rockets pimpinan James Harden.
-
Satria Muda Pertamina Jakarta Kembali Bertemu Pelita Jaya Bakrie Jakarta di Final IBL 2022
-
Boston Celtics Pecundangi Miami Heat Untuk Samakan Skor
-
Miami Heat Kalahkan Charlotte Hornets, Skor 114-99
-
Sepi Peminat Di NBA, DeMarcus Cousins Berpotensi Hijrah Ke Liga China
-
Final Wilayah Timur NBA: Miami Heat Selangkah Lagi ke Final NBA