F1

Perbaikan Set-Up Mobil Diklaim Jadi Kunci Kesuksesan Sergio Perez

DBasia.news – Bos Red Bull Racing, Christian Horner, meyakini perbaikan setelan mobil RB16B telah mengantarkan pebalapnya, Sergio Perez, tampil impresif di dua seri terakhir.

Pada paruh pertama kejuaraan F1 2021, performa Sergio Perez bak bumi dan langit dibanding tandemannya, Max Verstappen. Ia mengaku kesulitan utuk mendekati laju pebalap asal Belanda itu.

Dewi Fortuna kemudian menghampirinya dalam perlombaan kacau di GP Azerbaijan sehingga Perez bisa menginjakkan kaki di podium tertinggi. Sedangkan Verstappen saat itu finis di urutan ke-18.

Setelah itu, keberuntungan Perez seolah kembali menjauh. Ia menjadi korban kecelakaan beruntun di Tikungan 1 Hungaroring..

Sejatinya, tanda-tanda kebangkitan justru telah terlihat di seri GP Belanda. Ketika itu ia harus mengganti power unit sehingga mesti start dari pit lane. Kendati demikian, pebalap asal Meksiko itu mampu melibas para rivalnya dan finis kedelapan.

Perez kemudian kembali kehilangan konsistensi. Kinerjanya kembali membaik dalam seri GP Turki dan GP Amerika Serikat, di mana ia selalu mampu menembus tiga besar.

Circuit of the Americas, yang permukaannya dikeluhkan karena bergelombang, ternyata justru membantu Perez tampil lebih baik. Untuk pertama kalinya musim ini, ia memulai balapan utama dari grid ketiga.

Dengan brilian, Sergio Perez mempertahankan posisinya dari jangkauan para rival di belakangnya dan merasa seolah terlahir kembali dengan lebih baik.

Ia kini memiliki tameng untuk melindungi Max Verstappen agar driver berusia 24 tahun itu dapat mempersembahkan gelar juara dunia F1 2021 untuk Red Bull. Walau begitu, Perez mengaku tak akan melupakan ambisinya mengoleksi banyak poin.

Horner pun senang melihat penghuni peringkat keempat klasemen pebalap tersebut kembali menemukan kepercayaan diri.

“Saya kira itu karena kepercayaan diri. Faktor itu hadir dalam beberapa balapan terakhir,” ucap pria asal Inggris itu dikutip dari Motorsport.com.

“Dia hebat di Monza, Sochi juga seperti itu. Perez seharusnya naik podium dalam balapan tersebut,” tambahnya.

“Dia sangat tangguh di Istanbul dan dalam pace bagus sepanjang akhir pekan. Saya pikir rahasianya adalah keyakinan. Kami membutuhkannya tampil apik saat ini pada musim 2021. Itu adalah hasil terbaik darinya di Austin,” ia melanjutkan.

“Saya kira kami berhasil menemukan set-up yang berfungsi baik untuknya, serta bisa lebih mengoptimalkan mobil dengan gayanya mengemudi,” tutur Horner.

“Ada beberapa balapan penting yang akan datang, jadi kami perlu melakukan apa yang bisa dia lakukan hari ini. Dia tidak beruntung gagal meraih pole. Namun, itu merupakan proses bagus untuknya,” tukasnya.