DBASIA Network

PBSI Tak Patok Target Tinggi untuk Pemain Putri di Indonesia Masters 2019

Minarti Timur

DBasia.news – Asisten pelatih PBSI, Minarti Timur, menilai Indonesia Masters 2019 bisa menjadi momen kebangkitan tunggal putri Tanah Air.

Apalagi saat ini tunggal putri Indonesia tengah berada dalam tren positif setelah Fitriani berhasil menjuarai Thailand Masters 2019. Selain itu, Gregoria Mariska Tunjung jug diprediksi bakal mencuri perhatian di Indonesia Masters 2019.

Sejak melakukan debut di awal 2018, grafik penampilan Gregoria terus meningkat. Pebulu tangkis yang akrab disapa Jorji itu kini berhasil menembus peringkat 14 besar dunia.

“Semua ada kans menang, yang penting pantang menyerah dulu, apalagi kami tuan rumah dan didukung penonton di Istora. Mudah-mudahan bisa tampil bagus,” ujar Minarti.

PBSI juga tak memberikan target berat kepada tunggal putri Indonesia. Mereka hanya dituntut bermain sebaik mungkin.

“Mungkin anak-anak punya target pribadi. Kalau dari saya, yang penting mereka bisa mengeluarkan kemampuan maksimal mereka, nekat, berani, siap capek dan fokus. Menang kalah itu urusan nanti. Tuhan yang menentukan, yang penting mau berusaha,” tutur Minarti.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?