DBASIA Network

Panas Persaingan Runner-Up MotoGP 2019

DBasia.news –  Predikat pembalap terbaik sudah pasti milik Marquez. Tapi persaingan untuk meraih titel runner-up masih sangat panas. Posisi yang kini diisi Andrea Dovizioso sama sekali belum aman.

Dovi-sapaan akrabnya hanya unggul 48 poin dari urutan ketiga, Rins. Mengingat pada empat lomba tersisa masih tersedia poin maksimal 100, posisi Dovi masih rawan tergusur.

Belum lagi, poin pembalap yang mengisi posisi 3-5 sangat rapat. Rins yang sudah memperoleh 167 poin hanya unggul empat poin dari Vinales di urutan keempat.

Petrucci di urutan kelima juga membuntuti lewat torehan 162 poin. Di bawah Petrucci juga ada pembalap dengan nama besar seperti Valentino Rossi (145 poin). Quartararo (143 poin), sebagai kuda hitam, juga siap menyodok.

Jangan lupakan juga meski Marc Marquez sudah membawa pulang titel juara dunia pembalap. Namun masih ada dua gelar tersisa yang masih harus diperebutkan pada sisa MotoGP 2019.

Adalah titel juara dunia tim dan konstruktor. Marquez sendiri sudah berikrar ingin membantu timnya meraih Triple Crown.

Klasemen sementara konstruktor, posisi Honda cenderung aman. Karena poin yang diambil hanya raihan pembalap terbaik sebuah tim dalam satu putaran.

Kini Honda memimpin klasemen konstruktor dengan torehan 331 poin atau unggul 77 poin dari Ducati dan 83 poin dari Yamaha. Masalahnya di klasemen tim, kini Repsol Honda masih berkutat di urutan kedua.

Tim pabrikan Jepang ini tertinggal 19 poin dari pemuncak klasemen, Ducati. Berbeda dengan klasemen konstruktor, klasemen tim memang menjumlahkan total poin yang didapat dua pembalap dalam satu tim pada sebuah lomba.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?