DBASIA Network

NBA Tunda TIga Pertandingan Memphis Grizzlies

DBasia.news – NBA memutuskan untuk menunda tiga pertandingan yang akan dijalani oleh Memphis Grizzlies. Pasalnya, Grizzlies tidak punya delapan pemain untuk bertanding. Sementara itu, sudah ada 19 pertandingan yang dijadwalkan ulang.

Grizzlies dijadwalkan berlaga di Moda Center, Portland melawan Trail Blazers, pada hari Jumat, 22 Januari waktu Amerika Serikat. Laga Grizzlies dan Blazers di tanggal 20 Januari lalu juga ditunda. Kemudian, dua laga lain yang ditunda yaitu melawan Sacramento Kings, pada hari Minggu dan Senin, di FedExForum.

Dilansir CBS Sports, seharusnya hanya ada dua pemain Grizzlies yang dipastikan absen.  Mereka adalah Jaren Jackson Jr. (cedera lutut) dan Jonas Valanciunas (positif Covid-19).

Tetapi setelah dilakukan pelacakan kontak, maka NBA memutuskan untuk melakukan karantina beberapa pemai Grizzlies. Oleh karena itu, Grizzlies tidak punya pemain yang cukup untuk bertanding, sesuai aturan liga.

Karena sebuah tim tidak bisa bertanding bila pemainnya kurang dari delapan orang. NBA sudah menunda 19 pertandingan sejauh ini. Washington Wizards paling banyak mengalami penundaan dengan enam pertandingan. Sedangkan Grizzlies bila ditotal sudah empat pertandingan yang dijadwalkan ulang.

Ini tentu sebuah hal yang merugikan. Sebab, Grizzlies sedang dalam perfrma yang cukup baik di mana terakhir bermain pada hari Senin, 18 Januari 2021. Saat itu, tim besutan Taylor Jenkins tersebut berhasil menumbangkan Phoenix Suns dengan skor 104-108.

Kemenangan tersebut membuat Memphis Grizzlies menempati peringkat ketujuh klasemen Wilayah Barat dengan mengantongi 7 kemenangan dan 6 kekalahan.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?