DBASIA Network

MotoGP Inggris 2022, Akankah Fabio Quartararo Jadi Pemenang atau Muncul Pemenang Baru?

DBasia.news – MotoGP 2022 paruh kedua akan segera digelar di Sirkuit Silverstone pada Minggu 7 Agustus 2022. Akankah Fabio Quartararo bisa memenangi pada balapan seri Inggris ini? atau akan ada yang muncul sebagai pemenang yang baru.

Ajang MotoGP Inggris yang dihelat di Sirkuit Silverstone sendiri diketahui memiliki pemenang berbda di 7 edisi terakhir. Setelah sebelumnya balapan berlangsung di Donington Park, MotoGP Inggris mulai diadakan di Sirkuit Silverstone sejak 2010.

Jorge Lorenzo tercatat sebagai penguasa lintasan ini, dengan tiga kemenangan. Lorenzo berjaya pada 2011, 2012 dan 2013.

Namun, seperti di laman resmi MotoGP, Rabu (3/8/2022), pemenang balapan di Sirkuit Silverstone selalu berbeda, sejak 2013. Bahkan, tidak ada pembalap yang meraih lebih dari satu kemenangan di Silverstone, kecuali Lorenzo.

Setelah Lorenzo menang di 2013, Marc Marquez merebut takhta pada 2014. Kemudian pada 2015, giliran Valentino Rossi yang merebut kemenangan di Sirkuit Silverstone.

Maverick Vinales kemudian mampu membawa kemenangan perdananya di MotoGP, usai menjadi yang terbaik pada 2016. Sementara itu, pemenang MotoGP Inggris 2017 adalah Andrea Dovizioso.

MotoGP Inggris 2018 tak bisa digelar karena cuaca buruk. Sementara itu, Alex Rins merebut kemenangan di 2019. Sekali lagi, MotoGP Inggris tak digelar pada 2020, sebelum Fabio Quartararo menjadi pemenang di 2021.

Fakta tidak ada pembalap yang mampu menang dua kali di Sirkuit Silverstone tentu membuat penggemar Quartararo khawatir. Sebaliknya, keadaan ini membuat beberapa rivalnya semakin termotivasi.

Termasuk di antaranya adalah Francesco Bagnaia. Jika dapat meraih kemenangan di lintasan ini, dia akan menjaga tradisi pemenang berbeda-beda di Sirkuit Silverstone.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?