DBASIA Network

MotoGP Australia, Lomba ke-400 Valentino Rossi

DBasia.news –  Valentino Rossi akan melakoni lomba ke-400 di Kejuaraan Dunia Balap Motor pada lomba putaran 17 MotoGP 2019 di Sirkuit Phillip Island, Australia, Minggu nanti.

Dengan catatan tersebut, Rossi jadi orang pertama sepanjang sejarah Kejuaraan Dunia Balap Motor yang sudah berusia 70 tahun, yang bisa merasakan 400 lomba.

Tidak hanya itu ada beberapa statistik menarik mengiringi lomba ke-400 pembalap berusia 40 tahun itu di Sirkuit Phillip Island nanti. Berikut daftarnya:

-Kini Rossi sudah mengikuti 399 lomba dari total 939 lomba yang berlangsung di Kejuaraan Dunia Balap Motor (lomba pertama tahun 1949). Artinya pembalap asal Italia itu memiliki persentase penampilan 42,5 persen atau hampir setengah dari total lomba!.

-Dari total 399 lomba yang telah ia jalani, Rossi finis pada zona poin sebanyak 353 kali. Sebuah bukti, juara dunia sembilan kali ini memang sangat kompetitif.

-Rossi menjadi juara dunia (semua kelas) dengan tujuh motor berbeda. Daftarnya adalah: 125cc Aprilia, 250cc Aprilia, 500cc Honda, 990cc Honda, 990cc Yamaha, 800cc Yamaha dan 1000cc Yamaha.

-Sampai sekarang ia  satu-satunya pembalap bisa menang dengan empat motor kapasitas berbeda di kelas tertinggi Kejuaraan Dunia Balap Motor. Rinciannya: 500cc two-stroke, 990cc four-stroke, 800cc four-stroke, dan 1000cc four-stroke. -Sepanjang kariernya, Rossi sudah berlomba di 38 trek berbeda. Total 38 sirkuit itu,ia setidaknya meraih satu kemenangan di 29 trek. Tidak ada pembalap sepanjang sejarah Kejuaraan Dunia Balap Motor bisa memenangkan lomba dengan jumlah trek berbeda sebanyak Rossi

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?