DBasia.news – Peraih 5 gelar LPGA, Michelle Wie berharap dapat kembali ke turnamen kompetitif pada bulan Februari. Wie yang kembali mendapatkan perawatan karena cedera pergelangan tangan, optimistis dapat segera bertarung di HSBC Women’s World Championship.
Turnamen yang dimenanginya tahun lalu itu, menjadi gelar LPGA kelima dan yang pertama sejak US Women’s Open 2014. “Saat ini masih sangat sakit sampai-sampai tidak bisa memukul. Tetapi di satu sisi, saya menantikan kapan bisa latihan serius lagi,” ujarnya.
Dalam unggahan terbarunya baru-baru ini, Wie mengunggah dirinya tengah berada di Kantor Pusat Callaway Golf di Carlsbad, California. Kegiatan yang kembali ia lakukan setelah perawatannya itu, melepas kerinduan sejak mundur dari Women’s British Open musim panas lalu. Ia mundur di hole 12 dan perlu perawatan sekitar 3 bulan lamanya.
Pada akhir November, Wie sempat berkunjung ke Las Vegas untuk menyaksikan ‘The Match’ antara Tiger Woods vs Phil Mickelson. Setelah itu, ia mengunggah beberapa aktivitasnya di Bahamas dan New York, sebelum pulang ke rumahnya di Hawaii untuk libur Natal.
“Beberapa bulan kemarin sangat hectic buat saya. Selain perawatan, saya langsung latihan ringan untuk menyaksikan badan saya sehat lagi dan berkompetisi di turnamen,” ujarnya.
Wie melakukan operasi di lengannya pada Oktober lalu, yang berbuntut pada pengurangan jumlah turnamen menjadi 16 saja tahun lalu. Itu merupakan rekor terendahnya sejak 2009. Sebelum operasi, ia sempat bermain di LPGA KEB Hana Bank Championship dan mewakili Amerika dengan skor 1-3-0 di UL International Crown.
Memenangi gelar di Singapura, Wie punya 5 Top-15 selama 2018 dengan T.10 di US Women’s Open.
Dalam unggahan satu pekan terakhir, Wie senang dapat memukul putt lebih dari 4 kaki sejak operasinya. Sehari berselang, ia mulai memukul chip shot.