F1

Mercedes Akan Mulai Bekerja Sama dengan Williams pada 2022

DBasia.news – Tim Formula 1 (F1), Williams, mengumumkan akan melakukan peralihan gearbox dan hidrolik. Perangkat tersebut disediakan Mercedes dan dimulai dipakai pada 2022.

Berdiri sejak 1978, Williams saat ini merancang dan membuat gearbox sendiri, namun juga mengalami kemunduran dalam beberapa tahun terakhir. Hal ini yang akhirnya memutuskan tim asal Inggris tersebut bekerjasama dengan Mercedes.

“Williams merupakan tim independen, tetapi Formula Satu senantiasa dinamis dan sebagai tim kami harus gesit menanggapi iklim saat ini demi menempatkan tim ini pada posisi terbaik agar bisa bersaing di trek,” ungkap Principal Simon Roberts, dikutip dari ESPN.

“Perjanjian jangka panjang dengan Mercedes ini adalah langkah positif dan menjadi bagian dari tujuan strategis kami untuk masa depan sambil kami tetap mempertahankan kemampuan desain dan manufaktur kami sendiri,” tambahnya.

Melihat hal ini, bos tim Mercedes Toto Wolff menyebut kerjasama teknis yang diperluas ini menjadi keuntungan untuk kedua belah pihak.

“Bagi Williams, masuk akal bisa memperoleh powertrain terintegrasi setelah menjalankan unit power kami sejak 2014 dan bagi tim kami memang masuk akal secara skala ekonomi bisa memasuk tim lain berdasarkan aturan baru,” ujar Wolff.

“Ini proyek yang sudah kami rundingkan dengan Williams sejak lama dan saya senang kami dapat mewujudkan perluasan ini,” pungkasnya.