DBASIA Network

Menuju Olimpiade 2020, Timnas 3×3 Putri Ikut Turnamen Kualifikasi di India

DBasia.news –  Usai berlaga di SEA Games 2019, timnas basket 3×3 putri akan tampil di kualifikasi Olimpiade 2020. Mereka akan mengikuti turnamen di India.

Timnas Basket 3×3 Putri Indonesia masuk ke kualifikasi Olimpiade 2020 melalui peringkat di FIBA 3×3. Indonesia menempati peringkat ke-23 dengan raihan 300,812 poin.

Meski demikian, Timnas Basket 3×3 Putri Indonesia langsung diadang lawan sulit. Mereka satu grup dengan Amerika Serikat, Prancis, Jerman, serta Uruguay. Ditambah, Perbasi kesulitan mencari pemain.

“Sekarang lewat Srikandi Cup. Kita hanya punya waktu sebulan setengah. Minggu ini bakal scouting. Satu grup dengan Amerika, Prancis, Jerman, dan Uruguay, jadi tak ada target khusus,” kata manajer Timnas Basket 3×3 Putri Indonesia, Norman Sebastian.

Ketua 3×3 PP Perbasi, Rama Datau, mengamini perkataan Norman Sebastian tersebut. Menurutnya, dengan persiapan yang mepet, Perbasi akan fokus untuk lolos ke Olimpiade empat tahun mendatang.

“Timnas Basket 3×3 Putri Indonesia masuk kualifikasi Olimpiade 2020. Tetapi, tidak direncanakan hingga kami kesulitan mencari pemain yang bagus,” ujar Rama Datau.

“Meski demikian, Olimpiade 2024 targetnya kita masuk dan sudah disiapkan dari jauh hari. Untuk masuk Olimpiade, harus kumpulkan banyak poin dengan atlet-atlet berprestasi di ajang fiba 3×3,” imbuhnya.

Kualifikasi Olimpiade 2020 cabang olahraga basket 3×3 akan berlangsung di Bangalore, India. Ajang tersebut bakal digulirkan pada 18 hingga 22 Maret 2020.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?