DBasia.news – Marc Marquez akhirnya balapan lagi di MotoGP Amerika Serikat, setelah jatuh di Sirkuit Mandalika dan absen di MotoGP Argentina. Marquez cuma mau ngebut lagi.
Marc Marquez gagal ikuti MotoGP Mandalika di akhir Maret kemarin. Itu setelah, Baby Alien jatuh sampai tiga-empat kali di Sirkuit Mandalika.
Bahkan, Marquez sampai harus diterbangkan ke rumah sakit. Marquez diketahui alami gegar otak ringan dan celakanya, cedera diplopia-nya kambuh, dan harus mundur dari balapan.
Marc Marquez selanjutnya absen di MotoGP Argentina, posisinya di Repsol Honda digantikan oleh Stefan Bradl. Kini di MotoGP Amerika Serikat, Marquez kembali lagi!
Marc Marquez sudah ikut balapan lagi dan menjajal sesi latihan bebas pada Jumat (8/4) malam WIB di Circuit of the Americas. Marquez mampu catatkan waktu terbaik, 2 menit 03,041 detik dan menyentuh kecepatan tertinggi 346,1 km/jam.
“Saya mencoba untuk melaju dengan baik dan tidak banyak mengutak-atik motor,” ujar Marquez dilansir dari Crash.
Marquez mengaku, dirinya sudah move on dari kecelakaan di Sirkuit Mandalika. Cara untuk mengatasinya, yakni dengan kembali balapan!
“Awalnya sulit lagi untuk balapan, tapi saya memulainya dengan cara yang agresif. Itu adalah cara terbaik untuk melupakan kecelakaan dan dua pekan terakhir,” terang Marquez.
“Kemudian setelah itu saya mencoba untuk rileks,” lanjutnya.
“Saya sudah mendapat momentum lagi dan akan kembali bekerja keras untuk kualifikasi nanti,” tutupnya.