DBasia.news – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku siap memperbaiki hubungan dengan rekan setimnya, Pol Espargaro. Marquez mengungkapkan keduanya punya hubungan buruk pada masa lalu.
Marquez dan Espargaro merupakan rival saat masih di Moto2 dan Moto3. Sebelum ke MotoGP, keduanya kerap bersaing memperebutkan gelar juara dunia.
Menariknya, kini Honda memutuskan merekrut Espargaro untuk musim 2021. Bahkan mereka sampai rela mendepak adik Marquez, Alex Marquez, ke tim satelit.
Dengan catatan masa lalu keduanya dan status pengganti adiknya, Marquez mengomentari hubungannya dengan Espargaro. Menurut pembalap 27 tahun itu, kini hubungan mereka tidak sepanas dulu.
“Rivalitas saya dan Espargaro sangat tegang pada 2010 sampai 2012. Saat itu, kami hampir tidak pernah bicara. Ada rivalitas di antara kami,” kenang Marquez.
“Akan tetapi, sekarang kami sudah lebih dewasa seiring berjalannya waktu. Sekarang yang terpenting adalah hanya memiliki rivalitas di atas lintasan karena itu membuat Anda lebih baik.”
“Sekarang hubungan saya dan Espargaro tidak separah dulu. Saya harap, kami berdua bisa bersaing memperebutkan titel. Mungkin akan ada ketegangan, tetapi itu normal,” lanjutnya.
-
Pertaruhan Nakagami Untuk Bertahan di Kelas Premier MotoGP
-
KTM Kecewa Berat Jelang Musim MotoGP 2023
-
Keberhasilan Alex Marquez Buat Sang Kakak Iri
-
Akui Masih Berseteru dengan Valentino Rossi, Marc Marquez Tidak Ingin Ngobrol dengan The Doctor
-
Ini Satu Kalimat Marc Marquez ke sang Adik Alex Marquez Setelah Dikalahkan saat Tes MotoGP Portimao