Maria Sharapova Kandas dari Australia Open 2019

Maria Sharapova

DBasia.news – Satu unggulan tunggal putri di ajang Australia Open 2019 harus angkat koper sangat awal. Adalah Maria Sharapova.

Langkah Sharapova harus terhenti di babak keempat Minggu (20/1). Petenis asal Rusia tersebut dikalahkan petenis tuan rumah yang sedang naik daun, Ashleigh Barty.

Sharapova sejatinya sempat unggul di set pertama dengan skor 6-4.Namun Barty bangkit di set kedua dan bahkan menang mutlak 6-1. Puncaknya di set  ketiga, Barty unggulan ke-15 menang dengan skor 6-4.

Sharapova sendiri sempat menuai kontroversi ketika ia meminta jeda selama tujuh menit di set kedua. Sontak ketika kembali ke lapangan, ia mendapat cemooh dari penonto tuan rumah.

Strategi tersebut diyakini untuk sedikit melemahkan Barty. Namun fakta yang terjadi justru sebaliknya. Berkat kemenangan ini, Barty jadi petenis Australia pertama yang lolos ke  perempat final Australia Open sejak Jelena Dokic pada 10 tahun lalu.

Namun meski sukses mengalahkan Sharapova, Barty tidak bisa bernafas panjang. Pasalnya di perempat final, ia telah ditunggu unggulan delapan asal Rep. Ceko, Petra Kvitova.

Kvitova sendiri lebih segar ketimbang Barty. Karena ia lolos dari babak keempat setelah menang mudah atas petenis Amerika Serikat, Amanda Anisimova dengan skor 6-2, 6-1.