DBASIA Network

Marco Melandri Bicara Peluang Rossi Di GP Italia

DBasia.news – Eks pebalap MotoGP yaitu Marco Melandri membicarakan peluang Valentino Rossi di MotoGP Italia akhir pekan ini. Menurutnya, sepuluh besar adalah hasil terbaik yang bisa dicapai Rossi secara realistis.

Sebagai mantan pebalap, Marco Melandri merasa bahwa Valentino Rossi sudah habis dan sulit tampil kompetitif lagi. Pada sesi kualifikasi saja, Rossi hanya bisa menduduki peringkat 19.

Dengan modal tersebut, sangat sulit bagi The Doctor untuk bisa tampil kompetitif dan merangsek ke barisan terdepan.

Melandri lantas merasa bahwa masuk sepuluh besar saja sudah jadi hasil yang sangat istimewa bagi Rossi di Mugello.

“Saya pikir 10 besar akan menjadi hasil maksimal hingga saat ini, untuk apa yang telah kita lihat sejauh ini. Mugello secara fisik merupakan trek yang keras, jika Anda kehilangan kecepatan Anda akan lebih menderita karena Anda selalu harus mengejar. Karena itu, Anda tidak akan membalap dengan mulus,” ucap Melandri saat diwawancara oleh media setempat.

Bicara soal sepuluh besar, Rossi sudah lama absen dalam posisi tersebut. Terakhir kali Rossi bisa masuk ke sepuluh besar adalah pada GP San Marino di tanggal 13 September tahun 2020 mendatang.

Melihat kecepatan para rival yang terus meningkat, sulit rasanya bagi Rossi untuk bisa memberi perlawanan sengit. Usia yang semakin menua serta kecepatan yang menurun adalah dua faktor terbesar yang menghambat penampilannya.

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?