DBASIA Network

Marc Marquez Masih Beradaptasi RC213V

DBasia.news – Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, masih beradaptasi dengan sasis baru RC213V pada sesi latihan bebas (free practice/FP) MotoGP Italia 2022. Marquez belum mendapatkan hasil yang sempurna pada dua sesi latihan bebas di Sirkuit Mugello, Jumat (27/5/2022).

Pada sesi FP1, Marc Marquez tercatat harus berada di urutan ke-19 dengan torehan 1 menit 47,875 detik.

Adapun pada sesi FP2, pembalap asal Spanyol itu sukses memperbaiki posisinya dengan berada di urutan 12.

Meski belum bisa menembus posisi atas, Marquez pun puas karena bisa mengalami peningkatan atas kinerja RC213V miliknya.

“Di awal FP1 sulit bagi saya untuk merasa nyaman, tapi saya tidak masalah, dan sore harinya di FP2 kami maju selangkah,” kata Marquez, dikutip BolaSport.com dari Box Repsol.

Sementara itu, posisi Marquez yang mengalami peningkatan diakui akan sulit menembus langsung kualifikasi 2 (Q2).

Apalagi melihat enam pembalap Ducati dengan kecepatan Desmosedici berhasil mendominasi menghuni posisi 10 besar.

Meski begitu, Marquez tak patah semangat dan akan berjuang dalam meningkatkan catatan waktunya.

Namun dia juga tak menampik akan pasrah jika mendapatkan hasil yang tak sesuai harapan pada sesi kualifikasi.

“Besok saatnya mengambil langkah lain, kami masih jauh dari pemimpin dan sulit bagi saya untuk comeback,” ujar Marquez.

“Tetapi kami harus tetap di sana dan mungkin kondisinya akan berubah. Di beberapa tikungan motor lebih stabil dan kami menang, tapi di tikungan lain kami kalah.”

“Kami perlu memahami keseimbangan motor untuk mengoptimalkan performa kami. Saya lebih suka hujan, tapi terlepas apakah itu turun atau tidak, kami akan memberikan 100 persen.”

“Mari kita lihat apa yang akan terjadi besok. Kami perlu membuat langkah lain tetapi saat ini kami cukup jauh dari puncak.”

“Kami akan berjuang di tikungan dan juga dalam berkendara di sini. Kondisinya bisa berubah dan semua bisa terjadi di sini.”

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?