DBasia.news – Pebasket Indiana Pacers yaitu Malcolm Brogdon mengakui jika dirinya sudah pulih seratus persen dari cedera paha. Ia bahkan sudah siap bermain dengan normal andaikan musim NBA dilanjutkan.
Brogdon memang tidak bisa bermain dengan lancar pada musim 2019-2020 kali ini. Ia mengalami cedera paha yang cukup serius sehingga membuatnya absen dalam beberapa pertandingan.
Hal ini membuat Pacers harus kesulitan mencari pengganti pemain yang memiliki kualitas sebagus Brogdon. Beruntung, Brogdon bisa segera pulih dari cedera yang membelenggu tersebut.
Dalam video yang diunggah oleh akun sosial media resmi Indiana Pacers, Brogdon mengatakan bahwa dirinya sudah benar-benar pulih seratus persen. Ia bahkan sudah siap bermain andaikan musim NBA 2020 bisa dilanjutkan.
Saat ini, Pacers bertengger di peringkat kelima klasemen sementara konferensi timur. Jelas Brogdon mempunyai harapan besar jika NBA dapat dilanjutkan. Sebab, Pacers dapat menjadi kuda hitam untuk bertarung dan meramaikan di babak playoff.